POUM dan FESBUM Selesai, Ahmad Fatun Qorib Juara 2 Lomba Da’i Cilik

Salah satu siswa SMP Muhammadiyah Darul Arqom (D.A) Karanganyar, Ahmad Fatun Qorib, berhasil meraih prestasi dalam lomba yang digelar oleh Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Karanganyar kemarin (28/01). Siswa kelas 8A ini berhasil membawa juara 2 lomba Da’i Cilik mengalahkan para peserta se Kabupaten Karanganyar. Ketika acara berlangsung, ia membawakan tema “Meraih Surga Melalui Birul Walidain”. Ia menceritakan tentang pentingnya berbakti kepada kedua orang tua untuk menggapai surga-Nya.

Lomba Da’i sendiri diikuti oleh seluruh Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di Kabupaten Karanganyar baik tingkat SD, SMP maupun SMA. Lomba itu merupakan salah satu lomba dalam Festifal Seni Budaya Muhammadiyah (FESBUM) selain lomba Paduan Suara dan lomba Band. Selain berprestasi dalam lomba Da’i, Boarding School yang terletak di Jl. Aw Monginsidi No.6 Karanganyar ini juga berprestasi meraih juara 3 dalam lomba Paduan Suara.

Untuk diketahui bahwa POUM dan FESBUM yang digelar tahun 2017 ini bertujuan untuk membangun ukhuwah antar AUM. Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Karanganyar, Drs. H. Juliyatmono, MM  bersama dengan Wakil Bupati Karanganyar H. Rohadi Widodo, S.P di SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar, Sabtu (28/01) kemarin. (Admin)