Berbagi takjil ke masyarakat, Siswa SMP Muhammadiyah Darul Arqom memupuk jiwa peduli sosial

Karanganyar, Rabu (21/04/2021) – Ramadhan : Bulan Suci, Bulan Berbagi

Ramadhan merupakan bulan yang penuh keberkahan. Berbagai cara dilakukan untuk meraih keberkahan dan keutamaan di bulan Ramadhan, salah satunya dengan sedekah makanan dan minuman menjelang berbuka puasa atau yang dikenal dengan sedekah takjil. Meskipun hanya makanan atau minuman yang sederhana, ada jaminan pahala bagi mereka yang mau berbagi takjil.

Sekumpulan siswa yang tergabung dalam pengurus Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) bekerja sama dengan LAZISMU SMP Muhammadiyah Darul Arqom Karanganyar melaksanakan program berbagi takjil untuk masyarakat sekitar (21/4). Kegiatan tersebut mereka lakukan di tiga lokasi, yaitu di traffic light Bejen, Polres Karanganyar, dan Lalung. Kegiatan yang diikuti oleh 26 siswa dan 3 guru pendamping itu diawali dengan pengarahan dari kepala sekolah dan dilanjutkan pembagian tugas masing-masing tim. Kegiatan berlangsung dari pukul 17.00 sampai dengan 17.30.

Bersedekah takjil memiliki banyak keutamaan. Selain mendapatkan pahala, sedekah takjil juga turut memupuk jiwa peduli sosial kepada sesama. Selain itu, dengan berbagi, harta kita akan semakin berkah dan mendatangkan kebahagiaan baik bagi kita maupun bagi orang lain.